Makanan dan Jajanan Jadul

Tape ketan memang sip....(y)
Yang biasa saya makan di masa kecil berwarna hitam keungu-unguan, Mas @wong tegal.
Sekarang ada saya lihat dijual tape ketan dibungkus daun jambu, katanya asli dari Cirebon....

NB. Maaf, saya agak salfok melihat gambar jeruk yang menjadi alas tape ketan tersebut, Mas @wong tegal....😁😁
 
1.Permen Valda pastilles
2. Es Krim woody ... yang vanilla ada lapisan coklatnya yg paling kusuka....Mirip Feast nya Walls
3. Pop rocks, popping candy yang bisa meletus di mulut
4. Tang... minuman bubuk seperti nutrisari
4. Permen tic tac
 
ini malah lebih murah lagi mas @wong tegal
Mbak @bebekhitam masih menyimpan iklan produk tersebut...(y)(y)
Kalau dilihat dari ejaan yang digunakan iklan tersebut -- SUSU TJAP BENDERA -- kelihatannya iklan tersebut iklan sebelum tahun 1972, karena masih menggunakan Ejaan Soewandi.
Kalau dipikir-pikir, apakah nilai uang sekarang semakin merosot atau justru semakin meroket....?:unsure:
 
Mbak @bebekhitam masih menyimpan iklan produk tersebut...(y)(y)
Kalau dilihat dari ejaan yang digunakan iklan tersebut -- SUSU TJAP BENDERA -- kelihatannya iklan tersebut iklan sebelum tahun 1972, karena masih menggunakan Ejaan Soewandi.
Kalau dipikir-pikir, apakah nilai uang sekarang semakin merosot atau justru semakin meroket....?:unsure:
Mau tahu apakah nilai uang sekarang meroket apa menurun gampang aja mas. Tinggal kayak mas @wong tegal bilang, bandingkan saja dulu duit 10rb bisa beli selusin SKM sekarang duit 10rb bisa beli berapa kaleng SKM? Rasanya cuma dapat satu ya? Nah itu artinya nilai uang semakin merosot.

*Pura-pura jadi Adam Smith 😆😆😆
 
Mau tahu apakah nilai uang sekarang meroket apa menurun gampang aja mas. Tinggal kayak mas @wong tegal bilang, bandingkan saja dulu duit 10rb bisa beli selusin SKM sekarang duit 10rb bisa beli berapa kaleng SKM? Rasanya cuma dapat satu ya? Nah itu artinya nilai uang semakin merosot.
Menarik juga, Mas @richie200671...(y)
Hanya terkadang saya juga berpikir, gaji orang tua kita dulu rasanya juga nggak gede-gede amat. Gaji pegawai negeri (ABRI dan Sipil) Golongan IV tahun 1980 minimal sekitar Rp.100.000,00, sekarang ASN,TNI dan Polri Golongan IV rasanya rata-rata minimal Rp. 10.000.000,00 (sudah termasuk Tunjangan Kinerja - TUKIN), bahkan mungkin lebih -- tergantung instansinya.
Sementara kalau lihat biaya, salah satu contoh, uang kuliah di UI tahun 1990 (ini kata mereka yang masuk lewat UMPTN ya...:LOL::LOL: Kalau saya sih.... :LOL::LOL:) sebesar Rp. 180.000,00/semester. Sekarang...? Rasanya sudah di rentang jutaan rupiah.....:eek:

Rasanya memang benar, Mas @richie200671, nilai uang kelihatannya semakin merosot....:rolleyes::rolleyes:
 
IMG_20211224_180123.jpg

dulu kacang telor ini namanya "ratna dewi. z", katanya itu nama pembuat nya, sekarang namanya jadi "abunawas", tapi foto ibu2 ini masih ada dibelakang tanpa dicantumkan namanya, di tempat kalian (selain kalsel), ada gak? apa cuman disini ya? soalnya saya googling, nggak nemu siapa itu bu ratna dewi.z
 
1. Permen Karet Yosan
2. Permen Sugus
3. Permen Hopjes
4. Permen Miami
5. Permen Benson Rasa Kacang
6. Kerupuk Unyil
Daftar nya kebanyakan permen semua, soalnya pas kecil dulu yg kebeli cuman permen aja
Nah, ini salah satu permen masa kecil yang paling berkesan...(y)
Bentuknya seperti tablet obat, seukuran uang logam Rp. 100 edisi sekarang (kalau tidak salah... :LOL:) dan berwarna putih.
Belinya satu bungkus, isinya sekitar 10 tablet. Kertas bungkusnya warnanya gelap (hijau dan navy blue.., kalau tidak salah.... :unsure:)
Rasanya agak pedas-pedas...:)
 
Back
Top