- Joined
- Aug 26, 2013
- Messages
- 1,447
- Gender
- Male

Selain versi buku novel, seri Detektif Cilik mempunyai versi komik stripnya. Ada dua versi harian dan komik strip hari Minggu "Can You Solve The Mystery?" yang ada di koran sejak 5 Agustus 1984 hingga 29 Desember 1985. Komik strip ini ditulis awalnya oleh Jim Lawrence dan digambar oleh Fran Matera, tetapi kemudian dilanjutkan oleh penulis/penggambar lain.
Seri iniBercerita tentang petualangan dua detektif muda Hawkeye Collins dan Amy Adams dalam menyelidiki kasus-kasus yang terjadi di Lakewood Hills. Bila masih penasaran dengan jawabannya dapat dilihat di bagian akhir tapi harus menggunakan cermin untuk membacanya karena memang sengaja tulisan dibuat terbalik.
Pada tahun 1983-1984 sebuah perusahaan penerbitan buku Meadowbrook Creations mencetak serangkaian sukses dengan diterbitkannya Can You Solve the Mystery, yang juga dikenal dengan Hawkeye Collins and Amy Adams. Sebuah buku cerita remaja yang berisikan beberapa cerita pendek tentang sepasang detektif cilik dalam mengungkap kejahatan. Hawkeye adalah seorang ahli dalam membuat sketsa dengan cepat, tergambar jelas disetiap lembarnya, berisi seluruh petunjuk penting yang membantu para pembaca dalam memecahkan setiap kasus. Nama M. Masters tercantum sebagai pengarang buku ini, yang sepertinya adalah nama samaran dari Bruce Lansky, pimpinan perusahaan penerbitan itu sendiri.
Dikarenakan beberapa sebab yang tidak diketahui, kelanjutan buku cerita ini mulai terhenti, tetapi ide ceritanya telah di adaptasi dalam bentuk komik strip yang terbit setiap hari, hari Senin sampai hari Jumat memaparkan kejadian dan petunjuk – di hari Sabtunya pemecahan kasus, sementara hari Minggu berisi satu cerita utuh dari mulai kejadian hingga penyelesaian masalah, di suratkabar oleh News America Syndicate.
Keterbatasan ruang agaknya membuat alur cerita dipersingkat agar bisa masuk ke dalam panel-panel komik strip. Tidak seperti di bukunya dimana cerita terbangun dengan baik serta penempatan petunjuk yang membutuhkan ketelitian pembaca.
Seri komik ini mulai dikerjakan oleh Jim Lawrence sebagai penulis dan digambar oleh Fran Matera pada tanggal 5 Agustus 1984 hingga di awal November Jim lawrence mengundurkan diri, dan M. Masters mulai menggantikan perannya tak lama setelah itu.
Di bulan Mei 1985 Fran Matera digantikan oleh Duane Barnhart, dan disaat yang sama nama M. Masters tidak tercantum di credit title, tetapi beberapa naskah komik masih di buat oleh M. Masters.
Setelah itu Duane Barnhart sendiri yang membuat komik, ia menggambar dan menulis cerita dibantu M. Masters yang masih mengirimkan beberapa naskahnya. Beberapa seri dari komik ini tidak mencantumkan nama penulis/ilustratornya, yaitu pada tanggal 26 Mei, 23 Juni, 6 Oktober dan 13 Oktober dan dinilai berkualitas buruk (sehingga tidak diperlukan sketsa dari Hawkeye Collins bagi pembaca untuk memecahkan misteri) dan menimbulkan pertanyaan tentang siapa orang dibalik pembuatan komik tersebut.
Komik strip Can You Solve the Mystery akhirnya berakhir pada akhir tahun 1985, tepatnya pada tanggal 29 Desember, dengan hanya menampilkan nama Duane Barnhart di karyanya.
PERHATIAN! HARAP BACA PERATURAN FORUM
f. Member DILARANG menshare kembali semua unduhan terutama hasil SCAN ASLI serta hasil SCANLATION dari admin/kontributor dari semua topik yang ada pada forum KECUALI buku/ebook tersebut BUKAN scan asli dari admin/kontributor (memang mengambil dari site luar) dan karena hasil SCANLATION adalah murni hanya untuk koleksi pribadi tanpa tujuan untuk melecehkan pencipta / penerbit komik dikarenakan tidak tersedianya komik tersebut dalam bahasa indonesia. (apabila di kemudian hari pencipta/penerbit komik tersebut keberatan, maka zona djadoel bersedia meremove hasil scanlation tersebut dari forum ini, dan Zonadjadoel Tidak dapat dituntut dan tidak akan mempunyai tanggung jawab hukum apabila komik scanlation tersebut beredar diluar dari forum ini.)
g. Pelanggaran terhadap poin (f) di atas, yang bersangkutan akan dikenakan sanksi banned permanen. Baca
Terms of Use/Service & Privacy Policy
List Download :
- Detektif Cilik - Pencurian di Sirkus
- Detektif Cilik - Kasus Hantu Ceroboh
- Detektif Cilik - Misteri Hilangnya Lucy
- Detektif Cilik - Rahasia Penyelundup Narkoba
- Detektif Cilik - Uang Bank yang Hilang
- Detektif Cilik - Si Jago Gambar
- Detektif Cilik - Penumpang Misterius
- Detektif Cilik - Rahasia yang Mengasyikan
- Detektif Cilik - Pembohong Ski Lumpur
- Detektif Cilik - Pesan yang Kacau
- Detektif Cilik - Misteri Hadiah Ultah
- Detektif Cilik - Misteri Buku yang Hilang
Last edited by a moderator: