Komik Eropa Vs Komik Western Vs Komik Manga/Manhua, Mana Yang Terbaik

Mana Yang Terbaik Menurut Sobat ZD ?


  • Total voters
    44
sebenarnya sih awalnya suka komik eropa.. tapi bisa dibilang 10 terakhir ato bahkan mungkin lebih komik eropa tidak ada perkembangan yg significant yang ato komik2 serial yang baru... malah manga yang mungkin umurnya lebih muda, langsung cepat naik daun... dari cerita kungfu boy hingga naruto... cepat banget naiknya dan koleksinya punya banyak banget....
 
dari sisi cerita, sebenarnya saya lebih suka manga. hanya saja komik western juga menarik, terutama karena kebanyakan komik komik western biasanya berwarna. saya baru tahu belakangan kalo komik2 western semacam donal bebek, paman gober, casper dll sebenarnya diterbitkan berwarna (saya dapat download versi bahasa eng nya) hanya saja yang diterbitkan di indo dibikinnya hitam putih (kecuali donal bebek mungkin). ya mungkin menyesuaikan dengan daya beli warga indo juga kali ya, karena kalo berwarna pasti biaya cetak dll nya lebih tinggi yang juga berimbas ke harga jual bukunya.
 
Kalau saya untuk saat ini lebih prefer ke webtoon(kebanyakan manhua dan manhwa saat ini) formatnya enak untuk dinikmati di hp, baca pas senggang. Komik eropa jarang baca yang dulu saya suka lucky luke dan asterix kalo komik western tulisannya kecil2 dan banyak jadi kurang nyaman kalo mau di lihat di hp atau ereader, kalo di monitor/tablet baru nyaman.
 
suka komik eropa, gambarnya natural, ceritanya banyak yg menarik
goresan orang eropa itu kenapa beda dg western dan manga/manhua, lebih romantis eropa dan unyu

alam dan bangunannya estetik , mungkin krn saya suka dg bangunan2 eropa yg warna warni dan seperti negeri dongeng

saya makhluk visual , gambar komik eropa lebih menarik, terutama makanan2 nya , bikin pengen
 
Last edited:
Kalo disuruh milih satu saja dari 4 kriteria komik yg ada, komik eropa lah yg gw pilih.... yg paling utama dari negara belgia (negara dengan Julukan "Comic Strip Capital" atau "Ibu Kota Komik") karena kontribusinya yang signifikan dalam dunia komik. Pada tahun 1991, Belgia bahkan memiliki museum Hergé yang didedikasikan untuk menghormati karya-karya Tintin dan komikus lainnya.
 
Soal komik mana yg terbaik murni selera dan preferensi pribadi. Sulit menyatukan pendapat, pasti masing2 punya reason yg kuat.
Kalau Saya sendiri lebih prefer manhua/manga
Banyak komik2 menarik dan monumental dalam hidup Saya masuk ke golongan itu. (Dragon Ball, kungfuboy, legenda naga dll)
 
Komik Manga kelihatan lebih rapi dan goresan lebih bersih.
Kalo komik2 eropa kayak asterix itu rasanya padat banget gitu ya.. meskipun berwarna.
Kayak komik Manhua gitu.. detail jurus silatnya bikin mabook, benar2 detail ya.

Saya pribadi lebih suka manga sih..
 
Komik Eropa dong. Subjektif sih, soalnya zaman2 saya kecil, komik eropa lagi rame2nya. Komik jepang belum serame sekarang.
 
kalo dari gambar lebih senang manhua, gede dan berwarna sangat menyenangkan waktu itu :)
 
Judul threadnya mana yg terbaik ya om...
Menurut saya bukan Yang terbaik tapi yg paling favorit. Karena misal di teliti lebih lanjut asal muasal buku bergambar dengan balon percakapan ini pertama kali muncul di amrik. Kemudian berkembang di jepang. Hal ini menyebabkan komik amrik lebih dulu dikenal dan menjdi serial2 favorit pada awalnya. Sedikit berbeda dg komik jepang (manga) berkembang karena terpengaruh dari gaya budaya jepang.
Perbedaan yg menonjol dari segi penggambaran dan cerita adalah dari sisi manga yg terkesan lebih "hidup" walau kebanyakan tanpa warna alias hitam putih dan sngat berbau fantasi. Sedangkan komik eropa dan amrik jdul walaupun penggambarannya cukup dewasa dan detail namun masih terkesan kaku, terlebih lagi dalam beberapa komik eropa ekspresi yg ditampilkan sangat kurang. Overall jika harus memilih yg favorit : menurut saya tetap Manga yg terbaik. Mungkin komik eropa ada diurutan ke 2. Manhua seperti tapak sakti series dan tiger wong series tetap menjdi kenangan msa kecil walaupun sampai sekarang msih ga terlalu paham alur jelas ceritanya (pernah bikin diorama dan custom figure tiger wong, karena suka di bikin pose pertarungannya 🗿).
 
Last edited:
Back
Top