Film 12 Angry Men (1957)

5836e1691d42f.jpg
Judul Film : 12 Angry Men
Jenis Film : Classic, Crime, Drama
Sutradara : Sidney Lumet
Pemain : Henry Fonda, E.G. Marshall, John Fiedler
Durasi : 96 Menit
Tahun Tayang : 1957
Isi :
Menceritakan tentang seorang anak yang diduga membunuh ayahnya dan harus menghadapi meja hijau. Setelah hakim memvonis tersangka, kedua belas juri diberi waktu untuk menentukan bersalah atau tidaknya sang anak dalam kasus pembunuhan ini. Pada awalnya semua menyatakan bersalah, kecuali satu orang, yaitu juri ke delapan yang meragukan jika anak itu bersalah walaupun ia pun tak yakin dengan pilihannya itu. Pada saat itu ia berfikir bahwa harus berhati-hati agar tidak salah dalam mengirim orang ke kursi listrik. Dengan sejumlah analisa-analisanya ia mencoba untuk meyakinkan kesebelas orang lainnya. Berhasilkah ia meyakinkan mereka? Atau anak itu harus benar-benar mati di kursi listrik?

Kelebihan :
Biarpun tempat syutingnya hanya di ruangan yg itu aja, tapi pembawaan ceritandan analisa2nya sangat menarik. Bikin penasaran banget.

Kekurangan :
Karena dibuat tahun 1957, warna filmnya masih hitam putih.. Jadi sedikit kurang enak dipandang

Kesimpulan :
Buat yang suka sama film teka-teki sama yang "gak terlalu mengkhayal" film ini sangat bagus dan menginspirasi. Keren deh pokoknya

Nilai 5/5
 
Last edited by a moderator:
Request juga mas utk film To Kill A Mockingbird nya Gregory Peck dan Rainmaker nya Dany deVito, awal karirnya Matt Damon. Semuanya film setting di pengadilan, nonton jaman kuliah dulu. Lupa jalan ceritanya tapi kesan saya waktu itu bagus deh.
 
Iya mas nanti saya usahakan buat ditampilkan. Cuma saya harus cari dan tonton dulu filmnya supaya tau jalan ceritanya
 
baca sinopsisnya kayaknya seru nih, kayak cerita-cerita di novel.. cuman sayang ya masih hitamputih, coba ada yang remake ya.. hee.. (y);)
 
Ini film yang bener bener berkualitas dari segi tema, nggak perlu efek fantastis dengan pemeran bejibun. Kekuatan ceritanya sudah cukup untuk membuat film ini bertengger pada posisi rating rating tertinggi di imdb. Benar benar tidak terduga alurnya. Sepertinya mengajarkan penonton bahwa apa yang nampak di mata belum tentu apa yang terjadi sebenarnya
 
Film jaman dulu memang hebatny lebih menekankan sisi cerita, karena untuk efek visual memang terbilang masih terbatas saat itu (y)
 
Film yang wajib ditonton pas mata kuliah teknik komunikasi dulu. Buat belajar bagaimana komunikasi yang efektif untuk memengaruhi orang lain...
:D

Film-film yang berlatar di satu tempat macam 12 Angry Men, Rear Window, Dial M For Murder, atau yang agak baruan macam Buried, Exam dan Kisaragi emang butuh kekuatan pada dialognya. Dan ya, kekuatan dialog pada film 12 Angry Men emang sangat bagus.
:D
 
ini termasuk film keren, walaupun saya belum lahir pada masa itu. yang paling suka ketika menjelaskan saksi berkacamata dari bekas diwajahnya...
 
yang sedang mempelajari ilmu persuasi, tonton film ini, amati deh tu obrolan nya, body language, ritme dan nada suara, dll, mantep pokoknya ini film.. ;)
 
Saya pernah lihat film ini. Sangat menarik, meski sebenarnya alurnya agak bisa ditebak (film-film masa itu kelihatannya alurnya agak mudah ditebak). Namun prosesnya cukup intens dan tegang, terutama bagi Henry Fonda (salah satu aktor besar favorit saya) untuk meyakinkan satu per satu juri untuk melihat kasus tersebut secara lebih obyektif dan dengan analisa yang lebih rinci.
 
Back
Top